Anggota DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat Dapil I melaksanakan kegiatan reses di Kelurahan Sidorejo dengan tujuan menyerap aspirasi/usulan masyarakat. Hadir pada kegiatan ini selain anggota DPRD Dapil I, terdapat juga Camat Arut Selatan, perangkat Kelurahan Sidorejo, Ketua RT serta Lembaga Kemasyarakatan Kelurahan Sidorejo (LKK Sidorejo) lainnya.
Pada kegiatan tersebut, dikompilasi lebih dari 100 usulan yang disalurkan lewat reses dengan sebagian besar isi usulan berupa usulan dalam bidang infrastruktur.